realme Buds T310

realme Buds T310

realme Buds T310 merupakan TWS dengan harga terjangkau yang memiliki fitur menarik seperti hybrid ANC, latency rendah, driver berukuran besar, juga ketahanan terhadap air dan debu. Resmi tersedia untuk pasar Indonesia melalui flash sale tanggal 25-31 Oktober 2024.

Fitur Hybrid Active Noise Cancellation (ANC) pada realme Buds T310 mampu meredam suara hingga 46dB serta koneksi dengan bluetooth sudah versi 5.4. realme juga melengkapinya dengan Dynamic Bass Driver berukuran 12.4 mm untuk suara bass yang dalam.

Spesifikasi realme Buds T310

TABEL
Harga rilisRp 399.000,-
Tahun rilisOktober 2024
WarnaMonet Purple, Vibrant Black, Agile White
Noise cancellationNormal/pengurangan noise/transparan
Pengalihan pengurangan kebisingan manual tingkat tiga
BluetoothVersi 5.4
Rentang koneksiMaksimal 10 meter
Rating IPIP55 (hanya untuk earbuds)
Audio codecsSBC/ACC
Daya tahan baterai9 jam hanya earbuds (ANC mati), 6 jam (ANC aktif)
40 jam earbuds + casing pengisi daya (ANC mati), 26 jam (ANC aktif)
Waktu pengisian daya60 menit pengisian earbuds menggunakan casing pengisi daya
12o menit (earbuds + casing pengisi daya)
Dalam kotakBuds T310
Casing pengisi daya
Tip S/M/L (tip M sudah terpasang secara default)
Panduan pengguna dan kartu garansi

Harga realme Buds T310

Masuk dalam jajaran TWS harga terjangkau, realme Buds T310 tersedia dengan harga Rp 399.000 pilihan warna Monet Purple, Vibrant Black, dan Agile White. Dengan beberapa peningkatan, varian ini menawarkan pengalaman lebih baik dari seri sebelumnya, yaitu T300.

Seperti biasa, jika berminat bisa langsung membeli di official realme di beberapa marketplace seperti Tokopedia, Lazada, Blibli, akulaku, Shopee dan TikTok Shop. Untuk pembelian secara offline seluruh toko mitra, TWS realme ini tersedia mulai 1 November 2024.

Produk Terkait

TWS realme
realme Buds T200realme Buds Air7 Pro
realme Buds Air7realme Buds T200 Lite
realme Buds Air6 Prorealme Buds Air 6

About the author

admin

Seorang freelancer, senang mengikuti perkembangan teknologi seputar gadget terutama smartphone, juga pecinta photography B&W.